Hari Ini WIB

Okra - Sayuran Berbulu yang Lezat

Update Monday, May 2, 2011 at 12:56 PM. Dalam topik


a hrif="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0TqzABockk7045ib_VIGltKE3qKS9P_Pj6brUD1eDLn68vNf-Pph7C58ZcfRqeZY0akfpsnnJvdaZiITKlSdmhXAXZB6whVixJuy-2SEaYhxJvJSa3-CRvH-hSjNyJm48yhe8xL1pdNRU/s1600/DSCN2507+-+Copy.jpg" imageanchor="1" style="clear: left; float: left; margin-bottom: 1em; margin-right: 1em;">
Okra (Hibiscus esculentus)  adalah sayuran buah tanaman sejenis kapas atau bunga sepatu. Sayuran ini banyak di pakai dalam masakan Timur Tengah, negara Mediterania dan India. Biasanya diolah sebagai kari sayuran, ditumis maupun diolah sebagai isi sup.

Cita rasa okra pun mirip oyong atau terung, teksturnya liat dan berlendir. Warnanya hijau, namu saat ini juga ada okra berwarna merah. Okra sangat cocok dimasak sebagai sayuran berkuah santan kenal atau kaldu.  Sebelum diolah, potong-potong dan cuci okra dengan air garam, dengan cara ini bulu halus dalam okra berkurang dan  lendirnya berkurang.  Okra banyak dijual di supermarket besar dengan harga yang cukup murah karena okra sudah banyak dibudidayakan di Indonesia. 

Dari sisi nutrisi, okra tinggi kandungan serat dan vitamin. Sangat baik untuk kesehatan saluran pencernaan. Serat di dalam okra dapat mengikat zat karsinogen penyebab kanker di dalam saluran pencernaan. Teks & Foto: Budi Sutomo.

Tulis Komentar Kamu dibawah, pada Comment as: pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Okra - Sayuran Berbulu yang Lezat"

Post a Comment