Hari Ini WIB

Honda Dilanda Dilema

Update Sunday, December 27, 2009 at 11:15 AM. Dalam topik Repsol Honda

a hrif="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiQns0b5XqVCIB0KaN-uzygRp9lPaulKt1OHn0sBOPcoE9nI7JDKjCSxzgsNyY9bfA0glT4cNmQMSeTaTWChbr7GkjlfWCoIllW8f6yCXBGTRkFHhvElSCL9xZNmXX8qV-EhSWHHHqouQ0/s1600-h/dani_pedrosa_repsol_honda.jpg" imageanchor="1" style="clear: right; float: right; margin-bottom: 1em; margin-left: 1em;">MotoGP - 
Sepertinya Honda mengalami dilema menjelang dimulainya musim balapan 2010-2011. Pasalnya Honda tidak akan menambahkan anggaran yang sangat diperlukan untuk melakukan pengembangan motor Honda untuk bersaing dengan pabrikan lainnya. Karena, untuk membuat motor yang kompetitif dibutuhkan dana yang besar. 


Situasi ini sebenarnya sangat disayangkan, karena dalam kubu tim Repsol ada seorang pembalap yang berpeluang menjadi juara dunia MotoGP selanjutnya, siapalagi kalau bukan Dani Pedrosa. Sayangnya Pabrikan asal Jepang tersebut tetap tidak bisa menambah anggaran dana untuk musim 2010-2011.


"Bahkan meskipun kami memiliki dana yang sama besarnya dengan anggaran belanja pemerintah Amerika Serikat pun, itu masih belum cukup," ujar bos HRC Shuhei Nakamoto dalam Motorcycle News. "Tidak ada tambahan anggaran dari Honda. Mungkin anggaran yang dikucurkan sama dengan musim ini. Dengan jumlah tersebut, kami mengalami kesulitan dalam mengembangkan motor," jelas Nakamoto lebih lanjut.
(yp)

Tulis Komentar Kamu dibawah, pada Comment as: pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Honda Dilanda Dilema"

Post a Comment