Hari Ini WIB

Stoner Pergi, Ducati Incar Lorenzo

Update Wednesday, June 2, 2010 at 8:06 AM. Dalam topik Ducati,Jorge Lorenzo,Motogp 2010

a hrif="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgfBqsLbm9llyX4N8FwocuMkNnCp98D_idARby2gD8YMZJfqa8K7otTnhpcFw4_RrZ3xvXYEtDIqm34OmZMiOOXhyphenhyphenEcA1JS9jMXDfaYcJyh1gGEv0hnErgM-BEVxEHAVQFKxphTL4FQirs/s1600/StonerLorenzo-Gettyimages.jpg" imageanchor="1" style="clear: left; float: left; margin-bottom: 1em; margin-right: 1em;">Motogp - Ducati menyiapkan langkah antisipasi jika memang Casey Stoner benar-benar meninggalkan tim Italia tersebut. Jorge Lorenzo akan didatangkan guna menggantikan Stoner.

Seperti diberitakan sebelumnya, Stoner dikabarkan sudah memutuskan hengkang dari Ducati dan memperkuat Honda mulai musim depan.

"Wajar bila Honda sudah berbicara dengan Casey. Honda adalah salah satu pabrikan utama di dunia dan kami tidak terkejut bahwa banyak pembalap tertarik bergabung dengan mereka," tandas bos Ducati Filippo Preziosi.

Memang belum ada pernyataan resmi apa pun sejauh ini, namun Ducati sudah menyiapkan rencana andai juara dunia 2007 itu benar-benar hengkang.

Bila sebelumnya Ducati disebut-sebut bakal mendatangkan Italiano Valentino Rossi, maka rencana itu sedikit berubah. Adalah rekan satu tim Rossi, Jorge Lorenzo yang bakal didatangkan.

"Saat ini tampaknya Valentino tidak ada kans untuk kami boyong dan kemungkinannya ada pada Jorge," kata Preziosi seperti dikutip dari Motorcyclenews.

Apa alasan Ducati mengganti "sasaran"? "Jujur, saya sudah mengetahui bahwa Valentino sudah mengatakan keinginannya untuk tetap bersama Yamaha dan Yamaha ingin mempertahankan Valentino. Jadi saya tidak melihat ada kans bahwa Valentino bakal pergi dari Yamaha," lanjut Preziosi.

Meski begitu rencana utama Ducati adalah tetap mempertahankan Stoner. "Kami melakukan yang terbaik untuk membuat Stoner tetap gembira bersama tim ini. Kami ingin dia senang dengan tim, motor, dan juga suasana kerja di sini."

"Namun saya yakin apa pun keputusan nantinya, tidak akan menjadi masalah. Saya punya hubungan yang sangat baik dengan Casey," tuntas Preziosi.
(yp)

Tulis Komentar Kamu dibawah, pada Comment as: pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Stoner Pergi, Ducati Incar Lorenzo"

Post a Comment